Ungkapan Dari Berbagai Rupa Teater Sirat
Teater Sirat merupakan komunitas teater yang didirikan karena adanya mata kuliah yang diaplikasikan untuk sebuah drama, jadi terbentuklah Teater Sirat. “Sirat atau tersirat yang artinya ‘tersembunyi’ bermakna sesuatu yang bisa dipahami tetapi dengan cara yang tidak langsung, maka dari itu teater kita banyak menampilkan drama pantomim”, ujar salah satu anggota Teater Sirat, Arief Wibowo.
Teater ini berbeda dengan komunitas teater yang lain. Teater yang biasanya menampilkan sebuah drama dengan percakapan, tetapi dalam Teater Sirat menampilkan drama pantomim. Teater Sirat sudah cukup lama berdiri dan beranggotakan mahasiswa-mahasiswa IAIN dari berbagai fakultas, tetapi ada juga alumni yang masih menjadi anggota dan ikut berlatih. “Kami berlatih rutin setiap hari Kamis sore di halaman gedung Tarbiyah IAIN”, ujar Arief.
Mereka sudah pentas diberbagai kota, salah satu yang paling berkesan yaitu di Surabaya saat mereka mendapatkan juara pertama dalam Festival Teater Mahasiswa Se-Indonesia pada tahun 2013.Di era modernisasi sekarang ini tidak begitu banyak anak muda yang ingin mempelajari seni teater, tetapi Teater Sirat membuktikan bahwa seni teater masih ada sampai sekarang.
Tidak ada komentar: